5 RESTORAN HITS DI BANDUNGDENGAN PEMANDANGAN ALAMASRI,WAJIB DICOBA!
- Nofrianus Ara Kian
- 4 hari yang lalu
- 4 menit membaca

TENTANGKULINER?
Kuliner adalah segala sesuatu yang berkaitan dengan makanan, mulai dari cara pengolahan, penyajian, hingga tradisi dan budaya yang melingkupinya. Lebih dari sekadar kebutuhan untuk bertahan hidup, kuliner mencerminkan identitas suatu daerah dan menjadi jendela untuk memahami sejarah, nilai, serta gaya hidup masyarakatnya.
Setiap hidangan yang tersaji memiliki cerita, baik dari bahan-bahan lokal yang digunakan, teknik memasak yang diwariskan turun-temurun, maupun filosofi yang melekat pada setiap cita rasa.
Dalam konteks modern, kuliner berkembang menjadi bagian dari gaya hidup, pariwisata, dan bahkan industri kreatif yang bernilai tinggi.
Wisata kuliner kini menjadi daya tarik tersendiri, di mana orang rela menempuh perjalanan jauh hanya untuk mencicipi makanan khas suatu daerah.
Selain itu, kuliner juga sering dikaitkan dengan momen kebersamaan, karena aktivitas makan hampir selalu menjadi ruang interaksi sosial yang hangat, baik di meja keluarga, pesta adat, hingga restoran mewah.
Dengan demikian, kuliner bukan sekadar soal rasa, tetapi juga pengalaman,
identitas, dan warisan budaya yang terus hidup dan berkembang seiring waktu.
karena di balik kelezatannya tersimpan identitas bangsa yang tak ternilai. Oleh karena itu, melestarikan kuliner tradisional sama halnya dengan merawat warisan budaya, sekaligus memperkenalkan kekayaan Nusantara kepada dunia. Kuliner adalah bahasa universal yang mampu menyatukan perbedaan, menyampaikan pesan tanpa kata, dan meninggalkan kenangan mendalam bagi siapa pun yang menikmatinya.
Liburan ke Bandung selalu identik dengan udara sejuk, pemandangan
pegunungan, dan suasana alam yang menenangkan. Selain terkenal dengan
destinasi wisata seperti Lembang, Dago, dan Ciwidey, kota ini juga menyimpan banyak pilihan restoran yang tidak hanya menyajikan makanan lezat, tetapi juga menawarkan view alam yang indah.
Bisa dibayangkan, menikmati makanan hangat sambil ditemani semilir angin pegunungan, aroma pepohonan pinus, hingga pemandangan danau dan city light Bandung yang berkilauan. Semua itu membuat pengalaman kuliner di Bandung terasa berbeda dan berkesan.
Selain spot wisata yang kece, Bandung juga punya banyak restoran dengan pemandangan alam yang cantik. Jadi, bukan cuma lidah yang dimanjain sama makanan enak, tapi mata juga dapet hiburan dengan view yang bikin rileks.
Berikut 5 restoran hits di Bandung yang cocok banget buat ngisi perut sambil menikmati suasana alam yang asri.
5 Restoran Hits Dengan Pemandangan Alam Asri
PINISI RESTO GLAMPING LAKESIDE
RANCABALI

Restoran ini terkenal bangetkarena bentuk bangunannyaunik: mirip kapal besar yang seperti berlabuh di tepi Situ Patenggang.
Begitu naik keatas, pemandangan danau luas dengan air tenang sertakebun teh yang mengelilingi langsung bikin suasana hati adem Menunya juga pas buat cuaca dingin Ciwidey.
Ada nasi liwet komplit, pepes ikan khas Sunda, sampai sop iga yang gurih. Makanan hangat berpadu dengan udara sejuk pegunungan bikin siapa pun betah duduk lama.
Selain itu, area sekitar Pinisi Resto juga banyak spot foto kece. Jadi, makan di sini nggak cuma soal kuliner, tapi juga pengalaman wisata lengkap dengan pemandangan dan suasana khas alam Bandung Selatan.
BURANGRANG RESTO GLAMPING LAKESIDE
RANCABALI

Kalau mampir ke Lembang, Dusun Bambu jadi salah satu tempat favorit keluarga. Di dalamnya ada Burangrang Resto yang punya konsep modern tapi tetap menyatu dengan alam. Dari jendela kaca besar, bisa lihat pemandangan danau kecil dengan hutan bambu di sekelilingnya.
Makanannya nggak kalah menggoda. Menu Sunda seperti gurame cobek, ayam bakar, hingga nasi timbel selalu jadi favorit. Rasanya autentik dan porsinya cukup besar, cocok buat makan bareng keluarga.
Buat yang pengin suasana lebih privat, ada pilihan makan di saung bambu di pinggir danau. Suasananya damai banget, ditemani suara air dan angin sepoi-sepoi. Makan di sini rasanya kayak āhealingā versi kuliner.
FOOD STORE DAGO DREAMPARK

Selain kafe dan resto dengan konseptertentu, Dago Dreampark juga punya Food Store yang bisa dibilang sebagai pusat kuliner praktis di dalam area wisata. Konsepnya mirip food court, jadi pengunjung bisa pilih berbagai menu dari beberapa tenant sekaligus.
Makanannya bervariasi, mulai dari makanan ringan seperti gorengan, bakso, mie ayam, sampai makanan berat khas nusantara. Cocok banget buat yang datang bareng keluarga atau rombongan, karena setiap orang bisa bebas pilih makanan sesuai selera masing-masing. Suasananya tetap seru karena dikelilingi pepohonan pinus. Walaupun lebih sederhana dibanding resto atau cafƩ, Food Store ini jadi solusi praktis buat pengunjung yang ingin makan cepat tanpa ribet meninggalkan area wisata. Harganya juga relatiframah di kantong, jadi bisa tetap puas kulineran tanpa bikin kantong bolong.
ORCHID FOREST CAFĆ
ORCHID FOREST CIKOLE

Di tengah hutan pinus Cikole, ada cafĆ© yang jadi tempat istirahat favorit setelah jalan-jalan. Orchid Forest CafĆ© mungkin menunya sederhanaākopi, teh, bandrek, mie goreng, sampai nasi gorengātapi suasananya luar biasa.
Pagi hari, cafƩ ini dipenuhi udara segar khas hutan. Kalau malam tiba, lampu-lampu hias di antara pepohonan bikin suasana jadi romantis sekaligus estetik. Duduk di sini sambil minum bandrek hangat rasanya benar-benar menenangkan, apalagi kalau cuaca lagi berkabut tipis.
Tempat ini jadi bukti kalau kadang yang bikin betah bukan cuma makanannya, tapi juga atmosfer yang dibangun oleh suasana sekitar. bolong.
THE VALLEY BISTRO
DAGO ATAS

The Valley Bistro udah terkenal sebagai restoran dengan view city light terbaik di Bandung. Dari sini, bisa lihat gemerlap lampu kota dari ketinggian. Suasananya romantis banget kalau malam hari, cocok buat dinner bareng pasangan.
Makanan yang ditawarkan cukup beragam, mulai dari menu Western seperti steak, pasta, hingga hidangan Asia. Rasanya enak dan penyajiannya juga menarik. Selain buat pasangan, banyak juga keluarga yang datang ke sini karena suasananya nyaman dan kids-friendly.
Kalau datang sore menjelang malam, bisa dapet dua suasana sekaligus: sunset di balik pegunungan dan city light yang perlahan menyala. Pengalaman makan malam di sini benar-benarterasa spesial.
KULINER DIBANDUNG

Kuliner di Bandung memang selalu punya daya tarik lebih karena menyatu dengan keindahan alamnya. Dari makan nasi liwet di kapal ala Pinisi Resto, menikmati gurame cobek di Burangrang Resto, santai di tengah pinus Dago Dreampark, ngopi syahdu di Orchid Forest CafƩ, hingga dinner romantis di The Valley Bistro semuanya menghadirkan pengalaman berbeda

Jadi, kalau liburan ke Bandung, jangan cuma mampir ke spot wisata populer. Coba juga kuliner di restoran-restoran hits ini biar liburan makin lengkap. Karena di Bandung, makanan enak bukan cuma soal rasa, tapi juga soal suasana. š²āš“
Komentar